Pelatihan Pembuatan Industri Kreatif dan Penanaman Jiwa Nasionalisme oleh KKN UNDIP kepada pelajar SD.

  • Aug 09, 2018
  • kayendesaku
  • BERITA

[caption id="attachment_75" align="alignnone" width="300"] Hasil pelatihan pembuatan industri kreatif dengan berbahan clay sabun.[/caption] Kayen- Rabu (25/7), Mahasiswa KKN UNDIP memberikan sosialisasi & pelatihan kepada anak-anak SDN 03 Kayen. Kuliah Kerja Nyata yang terdiri dari fakultas Hukum, FISIP, FPIK, dan FEB tersebut memberikan pelatihan pembuatan industry kreatif menggunakan clay sabun. Pelatihan ini dilatar belakangi karena pemberian pelatihan kesenian di Sekolah Dasar kini kurang diminati karena dianggap kurang kreatif dan inovatif. Nah, output yang diharapkan dari pelatihan ini nantinya dengan kreativitas dan inovasi yang dibangun sejak dini, mampu memotivasi para pelajar sekolah dasar (SD) untuk menciptakan suatu produk industri kreatif, sehingga mereka siap untuk menghadapi dunia bisnis industri krratif di masa mendatang. Selain itu, mahasiswa UNDIP juga memberikan sosialisasi kepada pelajar sekolah dasar (SD) mengenai wawasan kebangsaan. Sosialisasi ini dirasa cukup penting diajarkan sejak dini mengingat isu radikalisme yang semakin menguat belakangan ini menjadi latar belakang mengapa wawasan kebangsaan perlu diberikan kepada anak-anak guna menanamkan jiwa nasionalisme kepada anak-anak sedari dini. [caption id="attachment_76" align="alignnone" width="225"] Keaktifan para pelajar SDN 03 Kayen saat diberi pemahaman materi terkait wawasan kebangsaan dan penanaman jiwa nasionalisme.[/caption]